Berita Terkini

I Love Monday, Sarana Rutin Peningkatan Kapasitas SDM KPU Boyolali Lewat Bedah Regulasi

Boyolali, kab-boyolali.kpu.go.id – Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) internal, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boyolali secara rutin menyelenggarakan kegiatan Internal Capacity Building bertajuk “I Love Monday”. Kegiatan ini dilaksanakan setiap dua minggu sekali di awal pekan sebagai ruang pembelajaran bersama yang membahas berbagai regulasi dan kebijakan terbaru yang diterbitkan oleh KPU RI.

Kegiatan yang bersifat internal ini menjadi agenda strategis KPU Kabupaten Boyolali untuk menumbuhkan budaya kerja yang adaptif, responsif terhadap perubahan regulasi, serta memperkuat pemahaman seluruh pegawai terhadap peraturan-peraturan yang relevan dengan tugas pokok dan fungsinya.

Pada Seri ke I kegiatan “I Love Monday,” regulasi yang dibahas adalah Keputusan KPU Nomor 1068 Tahun 2023 tentang Pedoman Teknis Penyusunan Naskah Dinas Surat Perjanjian di Komisi Pemilihan Umum, Komisi Pemilihan Umum Provinsi dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor KPU Kabupaten Boyolali, Senin (02/06/2025). Hadir sebagai narasumber adalah Ketua KPU Kabupaten Boyolali, Maya Yudayanti, S.Sos.

Pada pemaparan materinya, Maya Yudayanti menyampaikan latar belakang terbitnya Keputusan KPU Nomor 1068 tahun 2023 adalah untuk menjawab kebutuhan dan sebagai guidance KPU RI, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota dalam menyusun Naskah Dinas Surat Perjanjian. Selain itu, Maya Yudayanti juga menjelaskan perbedaan antara MoU (Memorandum of Understanding) dengan Perjanjian Kerja Sama, Ruang Lingkup Kerja Sama di tingkat KPU Kabupaten, Kewenangan dan Ruang Lingkup Nota Kesepahaman, mulai dari kebijakan pengajuan dan penyusunan Nota Kesepahaman. Beberapa pengalaman terkait penyusunan MoU dan Perjanjian Kerja Sama yang telah dilaksanakan oleh KPU Kabupaten  Boyolali pada saat Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Boyolali Tahun 2020 dengan beberapa pihak/instansi vertikal dan dengan pemerintah daerah juga menjadi salah satu yang disampaikan. Kegiatan yang diikuti oleh seluruh jajaran pegawai KPU Kabupaten Boyolali bertujuan menambah pemahaman dalam hal penyusunan Naskah Dinas Surat Perjanjian.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 761 kali